spot_img

Veridiana Huraq Wang Sebut SMA di Mahulu Perlu Perbaikan Infrastruktur

Persepsinews.com, Samarinda – Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Long Pahangai di Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu) yang hingga saat ini masih belum memiliki pagar. Melihat hal itu, anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Veridiana Huraq Wang, mengusulkan agar adanya perbaikan infrastruktur bagi sekolah tersebut.

Usulan tersebut terkhususnya bagi pagar sekolah, di SMA Negeri 1 Long Pahangai ini, sebab menurut Veridiana sapaan akrabnya hal itu, untuk mengatasi masalah keamanan sekolah dan kedisiplinan siswa.

“SMA Negeri 1 Long Pahangai itu menjadi kewenangan dari Provinsi, dalam hal ini Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Kaltim, jadi saya minta infrastrukturnya dapat perbaiki,” katanya.

Dirinya mengatakan, sampai saat ini, kondisi sekolah SMA Negeri 1 Long Pahangai tidak memiliki pagar tersebut, membuat hewan ternak sapi juga masuk ke dalam halaman sekolah.

“Selain itu juga pagar sekolah untuk pengamanan siswa yang rentan melakukan bolos sekolah. Maka dari itu, saya usulkan untuk pembangunan pagar sekolah semoga tahun ini bisa terealisasi,” ujar Veridiana.

Legislator daerah pemilihan (dapil) Kutai Barat (Kubar) dan Mahulu itu menegaskan bahwa usulan tersebut sudah disampaikan berkali-kali kepada pihak terkait.

“Kita berharap agar usulan tersebut segera ditindaklanjuti mengingat anggaran pendidikan Provinsi Kaltim cukup besar,” ucapnya. (Rah/ Adv DPRD Kaltim)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer