spot_img

Dinkes Kaltim Kejar Target Penurunan Stunting Melebihi Target Nasional

Persepsinews.com, Samarinda – Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur memasang target tinggi untuk penurunan angka stunting di daerah.

Kepala Dinas Kesehatan Kaltim Jaya Mualimin mengatakan, penurunan stunting di tahun 2024 ditargetkan melebihi target nasional 14 persen.

Dinkes Kaltim dalam hal ini memasang target 12,83 persen stunting turun di tahun 2024.

“Ya perintah pak gubernur memang penurunan angka stunting bisa lebih rendah dari target nasional, kalau nasional 14 persen kalau kita 12,83 persen,” tutur Jaya.

Dalam mengejar target tersebut, saat ini Kaltim harus bisa turun di 16,8 persen untuk mendapatkan angka 12,83 persen di 2024.

Untuk mencapai angka tersebut tentunya membutuhkan waktu satu tahun setengah atau 18 bulan, karena survei SSGBI itu dilakukan pada bulan September. Seperti diketahui intervensi stunting membutuhkan waktu 6 bulan.

Upaya percepatan penurunan stunting memerlukan strategi dan metode baru yang lebih kolaboratif dan berkesinambungan mulai dari hulu hingga hilir. Walaupun menurut survei SSGBI angka stunting di Kalimantan Timur dari 22,8 persen menjadi 23,9 persen dan naik 1,1 persen.

Pemerintah harus terus mendorong masyarakat agar menjalankan gaya hidup sehat seperti makanan harus Beragam Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) serta rutin olahraga.

Selain itu, perlu diperhatikan pada tiga kelompok sasaran, yakni remaja putri (pra nikah), ibu hamil dan balita 1.000 hari pertama kehidupan agar selalu memperhatikan kesehatan serta asupan yang diperlukan. (Ozn/ Adv Dinkes Kaltim)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer