spot_img

Sayyid Muziburrachman Dukung Program BAIMBAI 2025 untuk Mewujudkan Inovasi Lokal di Samarinda

Persepsinews.com, Sangatta – Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur, Sayyid Muziburrachman, dari daerah pemilihan Kota Samarinda, menyatakan dukungannya terhadap program Bulan Kompetisi Inovasi Menuju Samarinda Berdaya Saing (BAIMBAI) 2025 yang digagas oleh Pemerintah Kota Samarinda.

Program ini diharapkan menjadi wadah bagi masyarakat dan Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk berinovasi dalam menyelesaikan berbagai persoalan yang dihadapi kota.

Menurut Sayyid sapaan akrabnya, inovasi lokal menjadi kunci dalam mengatasi masalah klasik seperti banjir dan ketersediaan air bersih yang sering melanda Samarinda.

“Inovasi tidak boleh hanya berhenti di atas meja. DPRD siap menjadi mitra aktif agar ide-ide kreatif bisa diimplementasikan secara nyata,” ujarnya.

Sebagai anggota Komisi III DPRD Kaltim, Sayyid Muziburrachman menegaskan komitmennya dalam mengawal pembangunan yang berbasis pada kebutuhan masyarakat.

Dirinya percaya bahwa partisipasi aktif dari berbagai kalangan, terutama komunitas kreatif dan generasi muda, sangat penting dalam proses perencanaan daerah.

“Oleh karena itu, saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terlibat dalam mewujudkan inovasi yang bermanfaat bagi semua. Mari bersama-sama kita ciptakan solusi yang efektif untuk menghadapi tantangan yang ada,” imbuhnya.

Dengan semangat kolaboratif dan inovatif, Sayyid berharap bahwa program BAIMBAI 2025 dapat memfasilitasi lahirnya berbagai ide brilian dari masyarakat dan menjadikannya sebagai bagian penting dari pembangunan Samarinda yang lebih berdaya saing. (Cn/Adv DPRD Kaltim)

Related Articles

Media Sosial

15,000FansLike
10,000FollowersFollow
5,000FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer