spot_img

Legislator Samarinda Ingatkan Perlunya Langkah Jangka Panjang Atasi Inflasi Daerah

Persepsinews.com, Samarinda – Pengendalian inflasi di Kota Samarinda dinilai belum cukup jika hanya mengandalkan program pasar murah yang bersifat sesaat. Anggota Komisi II DPRD Kota Samarinda, Rusdi Doviyanto, mendorong pemerintah lebih fokus pada strategi jangka panjang dengan memperkuat ketahanan pangan lokal.

Menurut Rusdi, fluktuasi harga bahan pokok terutama saat momentum perayaan besar, kerap menjadi pemicu inflasi yang sulit dikendalikan jika tidak disertai antisipasi yang matang.

“Pengendalian inflasi perlu memantau bagaimana distribusi dan harga secara ketat, supaya potensi inflasi bisa ditekan,” ujar Rusdi, Selasa (22/7/2025).

Ia menilai peran aktif Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sangat diperlukan dalam mengantisipasi gejolak harga, bukan hanya merespons ketika sudah terjadi lonjakan.

Kendati demikian, Rusdi tetap mengapresiasi langkah cepat pemerintah melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Samarinda yang menggelar pasar murah saat harga sejumlah komoditas mengalami kenaikan.

Namun ia menegaskan, kebijakan semacam itu hanya bersifat reaktif dan tidak menyelesaikan akar persoalan dalam jangka panjang.

“Ini kita berbicara dampak jangka panjang dalam menjaga stabilitas harga pasar,” pungkasnya. (Sn/Adv DPRD Samarinda)

Related Articles

Media Sosial

15,000FansLike
10,000FollowersFollow
5,000FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer