Persepsinews.com, Samarinda – Bupati Berau Sri Juniarti Mas terus berkomitmen untuk mendukung pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa/kampung. Hal tersebut disampaikannya saat menerima kunjungan Tim Penilai saat melakukan Verifikasi Lapangan Penilaian Panji-Panji Keberhasilan Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa/Kelurahan Tahun 2023, di Kabupaten Berau.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim Anwar Sanusi melalui Kabid Pembangunan Desa dan Kawasan Perdesaan Aswanda mengatakan, komitmen kinerja Pemerintah Kabupaten Berau tersebut terdiri dari 18 program dalam bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa/Kelurahan tahun 2023.
Pihaknya pun mendukun, seluruh program yang dimiliki Berau.
“Ini menunjukan komitmen luar biasa, banyangkan Ibu Bupatinya yang hadir dan memaparkan langsung, kabupaten/kota lain yang dikunjungi hanya diterima kepala dinas atau pejabat di bawahnya,” ujarnya.
Verifikasi Lapangan merupakan tindak lanjut dari proses penilaian berkas, sekaligus melaksanakan fungsi verifikasi dan klarifikasi terhadap hasil-hasil Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa/Kelurahan di Kabupaten Berau tahun 2023.
Dalam kunjungan tim penilai tersebut, Bupati Sri didampingi Kepala DPMK Berau Tenterem Rahayu, BAPPEDA, Diskominfo, Bagian Pemerintahan Setkab Berau, Tenaga Pendamping P3MD, dan Pendamping SIGAP Sejahtera. (Aud/ Adv DPMPD Kaltim)