
Persepsinews.com, Samarinda – Sebagai legislatif DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) dari daerah pemilihan (dapil) Kabupaten/Kota Bontang, Kutai Timur, dan Berau, Agus Aras terus mendorong tiga daerah itu untuk proaktif dalam mendukung hadirnya Ibu Kota Nusantara (IKN) di Benua Etam.
Dirinya menyampaikan, peran strategis IKN ini, dinilai akan meluas ke seluruh kabupaten/kota di Kaltim. Maka itu, Agus Aras berharap agar Pemerintah Daerah (Pemda) proaktif melibatkan diri dalam pembangunan IKN ini.
“Sangat penting persiapan di masing-masing daerah dalam menyambut IKN,” katanya.
Dirinya mencontohkan, seperti Kutim, dimana Pemkab perlu terus meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan memperkuat ketahanan pangan di Kutim. Pasalnya, kata Agus sapaan akrabnya, salah satu kota terkaya di Indonesia ini perlu mengembangkan sektor pertanian nya.
“Pertumbuhan di kawasan IKN, pasokan sandang dan pangan akan menjadi sangat krusial. Kutim harus mampu mengembangkan sektor pertanian yang dapat diandalkan untuk memenuhi kebutuhan di IKN,” saran Agus.
Kemudian, dirinya juga berfokus ke kota Bontang, yang mana kota ini dikenal sebagai pengembangan sektor industri, sejak awal kota ini telah dirancang untuk menjadi pusat industri.
Sementara di Berau, Agus melihat potensi besar dalam sektor pertanian dan perkebunan, sebagaimana kegiatan budidaya palawija.
Oleh karena itu, dirinya berharap Kabupaten/Kota Bontang, Berau, dan Kutai Timur dapat mempersiapkan diri sedini mungkin demi menyongsong hadirnya IKN.
“Saya berharap Bontang-Berau-Kutim dapat mempersiapkan diri sejak dini untuk mendukung keberadaan IKN,” pungkas Agus. (Rah/ Adv DPRD Kaltim)