spot_img

Anggota DPRD Kaltim Harap Perguruan Tinggi Diri Siap Bersaing dalam Perkembangan IKN

Persepsinews.com, Samarinda – Untuk memastikan lembaga pendidikan tinggi di Kalimantan Timur (Kaltim) dapat bersaing secara efektif, Anggota Komisi IV DPRD Kaltim Salehuddin, mengimbau seluruh Perguruan Tinggi di Kaltim untuk intensif mempersiapkan diri guna meningkatkan standar mutu pendidikan.

Langkah ini diambil, kata Salehuddin, sebagai strategi menyongsong kehadiran Ibu Kota Nusantara (IKN),

“Kehadiran IKN merupakan tantangan serius bagi universitas-universitas Kaltim, dan kami perlu memastikan bahwa mereka tidak ketinggalan dalam persaingan dengan institusi pendidikan dari luar daerah,” katanya.

Maka itu, dirinya menekankan, bahwa kualitas pendidikan tinggi menjadi pondasi krusial untuk memberdayakan mahasiswa dengan pengetahuan dan keterampilan yang relevan dengan dinamika IKN Nusantara.

Salehuddin meminta seluruh Perguruan Tinggi di wilayah Benua Etam ini, dapat mengambil langkah konkret dan berkelanjutan untuk meningkatkan standar pendidikan.

Hal ini bertujuan agar lembaga pendidikan setempat mampu berperan aktif dalam mengisi kebutuhan IKN di masa depan.

“Sebagian besar Perguruan Tinggi berminat membangun fasilitas perkuliahan di wilayah IKN, dan kita perlu memastikan bahwa mereka siap untuk mengambil peran tersebut,” tuturnya.

Sebab, menurut Politisi fraksi Golkar itu, bahwa peningkatan mutu pendidikan akan membuka peluang bagi munculnya program studi dan jurusan baru yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Kaltim dan tuntutan dunia kerja di lingkungan IKN.

“Ini merupakan kontribusi positif dari IKN terhadap pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) Kaltim, terutama di sektor pendidikan,” lanjut Salehuddin.

Oleh karena itu, Salehuddin mengajak seluruh masyarakat Kaltim untuk tidak hanya menjadi penonton yang pasif menunggu kehadiran IKN Nusantara. Poin ini ditekankan dalam setiap forum di DPRD Kaltim sebagai agenda penting yang memerlukan perhatian khusus dari pemerintah.

“Ini adalah pesan yang terus kami sampaikan di DPRD Kaltim agar menjadi fokus utama pemerintah,” tandasnya. (Rah/ Adv DPRD Kaltim)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer