Persepsinews.com, Kukar – Pemuda sebagai generasi penerus bangsa memiliki peran penting dalam memajukan daerahnya. Hal ini disampaikan oleh anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Kartanegara (Kukar), Taufik Ridianur, yang mendorong pemuda Kukar untuk berperan aktif dalam pembangunan wilayah.
Ia menekankan, bahwa partisipasi pemuda dalam berbagai aspek dapat meningkatkan kualitas mereka, baik secara fisik, maupun psikis sekaligus memberi kontribusi nyata bagi kemajuan Kukar.
“Pemuda harus mampu mengidentifikasi sisi mana yang bisa dikembangkan serta menentukan langkah-langkah yang tepat untuk mendorong Kukar agar lebih maju,” ujar Politisi PDIP, pada Jumat (08/11/2024).
Menurut Taufik, generasi pemuda dapat berperan dalam segala bidang, terutama pada bidang pendidikan, kesehatan, dan perekonomian.
Lanjutnya, ia menekankan juga, pemuda dapat banyak berkontribusi dalam pengembangan sektor pertanian dan perikanan. Hal ini dikarenakan, wilayah Kabupaten Kukar sangat luas.
“Dengan peran aktif pemuda di berbagai bidang ini, harapan kita Kukar dapat mengalami kemajuan yang signifikan, serta menciptakan generasi yang tangguh dan berdaya saing tinggi,” tandasnya.