Persepsinews, Samarinda – Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur memberikan dukungannya terhadap program pemerintah pusat yang menyediakan layanan medical check up gratis bagi masyarakat yang berulang tahun.
Program ini bertujuan untuk meningkatkan deteksi dini masalah kesehatan pada individu, terutama yang telah terdaftar dalam kepesertaan jaminan kesehatan. Namun, hingga kini Dinkes Kaltim masih menunggu petunjuk teknis (juknis) dari pemerintah pusat untuk pelaksanaan program tersebut.
Meski demikian, pihak Dinkes Kaltim telah mempersiapkan seluruh fasilitas yang diperlukan untuk mendukung kelancaran pelaksanaan program ini.
“Ya kita sampai hari ini masih menunggu juknisnya ya, tapi sekarang sebenarnya fasilitas sudah kami siapkan, terutama untuk yang berulang tahun ya, apalagi coverage atau sudah mencakup seluruh masyarakat untuk kepesertaan jaminan kesehatannya mungkin akan kita berikan surat edaran saat berulang tahun untuk kita arahkan ke faskes terkait,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kaltim, dr. Jaya Mualimin.
Menurut dr. Jaya, surat edaran akan diberikan kepada masyarakat yang sedang merayakan ulang tahun, sebagai pengingat untuk memanfaatkan kesempatan medical check up gratis tersebut.
Dinkes juga memastikan bahwa seluruh fasilitas kesehatan (faskes) di Kaltim siap untuk melayani peserta yang terdaftar dalam program ini, guna memastikan layanan kesehatan yang optimal.
Program medical check up gratis ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan tubuh, serta mendeteksi masalah kesehatan sejak dini untuk pengobatan yang lebih cepat dan tepat. (Ozn/ Adv Dinkes Kaltim)