Persepsinews, Samarinda – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menargetkan masuk lima besar pada ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) 2025 yang akan digelar di Medan, Sumatera Utara. Dalam rangka mencapai target tersebut, Dispora Kaltim memperketat seluruh persiapan, termasuk melalui program pelatihan terpusat (TC) bagi para atlet yang dipersiapkan.
Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Dispora Kaltim, Rasman Rading, mengungkapkan pentingnya langkah strategis dalam meraih tujuan tersebut. Menurutnya, pembelajaran dari capaian-capaian sebelumnya menjadi dasar untuk mengembangkan potensi atlet dengan memperkuat beberapa program, seperti Sekolah Khusus Olahraga Indonesia (SKOI) dan Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP).
“Saya ingin seperti itu, dengan capaian ini pembelajaran, harus ada langkah strategis, salah satunya memperkuat seperti di SKOI, PPLP, dan lainnya,” ujar Rasman Rading.
Rasman juga menekankan pentingnya evaluasi secara terus-menerus terhadap para pelatih yang terlibat dalam TC. Menurutnya, setiap saat harus ada evaluasi untuk memastikan bahwa proses latihan dan persiapan berlangsung sesuai dengan standar yang ditetapkan.
“Harus dipertegas di TC nanti, setiap saat saya harus evaluasi pelatihnya,” tegas Rasman.
Selain itu, Rasman menambahkan bahwa keberhasilan Kaltim dalam mencapai lima besar di POPNAS 2025 merupakan target yang realistis dan harus diwujudkan dengan kerja keras bersama.
“Ya harusnya begitu harus 5 besar,” tutupnya.
Dispora Kaltim kini tengah melakukan pemantauan intensif terhadap atlet-atlet yang akan dipersiapkan, berharap dengan dukungan penuh dari pemerintah dan masyarakat, Kaltim dapat mencapai prestasi gemilang di ajang POPNAS mendatang.