Persepsinews.com, Kukar – Suasana penuh semangat dan keceriaan mewarnai kawasan Sasana Kaning Park, RT 02, Kelurahan Maluhu, Kecamatan Tenggarong, pada Minggu (01/06/2025) lalu. Ratusan warga tumpah ruah mengikuti lomba mancing yang digelar oleh Pemerintah Kelurahan Maluhu bekerja sama dengan Polres Kutai Kartanegara (Kukar). Kegiatan ini tak sekadar perlombaan biasa, tetapi juga bagian dari rangkaian peringatan Hari Lahir Pancasila.
Sebanyak 136 peserta tercatat ambil bagian dalam kegiatan tersebut. Sejak pagi, kawasan di sekitar Embung Maluhu telah dipadati masyarakat yang ingin berpartisipasi atau sekadar menonton. Antusiasme tinggi dari warga menunjukkan betapa besarnya potensi kawasan ini untuk dijadikan ruang publik yang lebih hidup dan bermanfaat.
Lurah Maluhu, Tri Joko Kuncoro, menjelaskan bahwa lomba mancing ini merupakan titik awal untuk menghidupkan kembali kawasan Embung Maluhu yang selama ini terkesan terbengkalai. Menurutnya, kawasan tersebut menyimpan potensi besar, baik untuk pertanian maupun pengembangan wisata edukatif berbasis masyarakat.
“Lomba ini adalah bagian dari strategi kami untuk membangkitkan kembali perhatian terhadap kawasan ini. Di sekitarnya masih banyak lahan tidur, yang sebenarnya bisa dimanfaatkan untuk kepentingan bersama,” kata Tri Joko.
Ia mengungkapkan, sekitar 50 hektare lahan di sekitar embung direncanakan untuk dijadikan kawasan pertanian terpadu. Selain sebagai sentra produksi pertanian seperti jagung, sayuran, hingga padi wilayah tersebut juga akan diarahkan menjadi destinasi wisata yang menyatu dengan program pemberdayaan masyarakat.
“Dulu, lahan ini sempat dikelola dan cukup produktif, tapi berhenti karena berbagai kendala. Sekarang kami ingin menghidupkannya kembali dengan pendekatan yang lebih terstruktur dan kolaboratif,” tambahnya.
Sebagai bagian dari upaya itu, Kelurahan Maluhu telah membentuk sejumlah kelompok penggerak masyarakat, mulai dari Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) hingga komunitas petani milenial. Kelompok-kelompok ini diharapkan mampu menjadi motor penggerak dalam mewujudkan kawasan Embung Maluhu sebagai pusat kegiatan produktif, edukatif, dan berkelanjutan.
“Kami mengajak siapa saja yang ingin berkontribusi. Semakin banyak yang terlibat, semakin cepat kawasan ini bisa berkembang dan menjadi kebanggaan warga Maluhu,” pungkasnya. (Rob/Adv Diskominfo Kukar)