spot_img

Piala Wali Kota Balikpapan Diraih PSHT, Dulang 24 Emas, 19 Perak, 17 Perunggu

Persepsinews.com, Balikpapan – Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud, secara resmi menutup Kejuaraan Pencak Silat antar perguruan se Kota Balikpapan yang berlangsung di Balikpapan Sport Convention Center (BSCC) Dome pada Kamis malam, 7 Desember 2023. Kejuaraan ini memperebutkan Piala Wali Kota Balikpapan.

Dalam pertandingan ini, Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Balikpapan, yang diketuai oleh Ridhon Ruslan Hadi, meraih gelar juara umum dengan prestasi gemilang. Mereka berhasil mengantongi 24 medali emas, 19 medali perak, dan 17 medali perunggu, menunjukkan dominasi mereka di berbagai kategori.

Para pesilat terbaik dalam Kejuaraan Pencak Silat antar perguruan Kota Balikpapan Tahun 2023 juga diumumkan. Silvian Alfatih (PSHT Y) dan Atika Salsabila (Tapak Suci) menjadi pesilat terbaik untuk usia dini 1 putra dan putri. Sementara untuk usia dini 2, Alif Nurahman (PSHT Y) dan Aqila Putri Febrianti (Pagar Nusa) meraih prestasi tersebut.

Kategori Pra Remaja putra diraih oleh Dava (Cempaka Putih), sementara putri dijuarai oleh Putri Sarah (Walet Puti). Untuk kategori Remaja, pesilat terbaik putra adalah Kanjeng Karisma (Tapak Suci), dan putri dijuarai oleh Mutia (PSHT P). Sedangkan kategori Dewasa, Ricky Fisilmi (Asad) meraih juara putra, dan Tasya Nabila (Tapak Suci) meraih juara putri.

Dalam sambutannya, Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud mengucapkan selamat kepada seluruh atlet yang berhasil meraih kemenangan dalam kejuaraan ini. Ia menekankan pentingnya sikap rendah hati bagi para juara, mengingat bahwa tujuan sejati bukan hanya meraih gelar, melainkan juga menjaga dan menghidupkan tradisi pencak silat sebagai bagian dari warisan budaya leluhur bangsa.

“Kejuaraan Pencak Silat ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sebagai wujud pelestarian dan pengembangan warisan budaya yang kental di Balikpapan,” ungkapnya. (Red/ Adv Dispora Kaltim)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer