spot_img

Tingkatkan Peran Posyantek Di 10 Kab/Kota, DPMPD Kaltim Gelar Workshop TTG Pelatihan Mesin Las

Persepsinews.com, Samarinda – Kepala Bidang Usaha Ekonomi Masyarakat, SDA, dan TTG DPMPD Kaltim Elvis mengatakan, sebagai bentuk pelaksanaan tugas dan fungsi dalam melakukan pembinaan terhadap Posyantek, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim menggelar Workshop Teknologi Tepat Guna (TTG) terkait pelatihan mesin las.

Kegiatan yang berlangsung di Hotel Fugo Samarinda ini diikuti peserta dari Pos Pelayanan Teknologi (Posyantek) yang terdiri di 10 kabupaten/kota se Kaltim.

Elvis berharap, kegiatan ini mampu memberikan ilmu kepada para peserta untuk bisa meningkatkan peran untuk Posyantek.

“Para Peserta yang dilatih atau dibina diharapkan mendapatkan ilmu pengetahuan yang cukup untuk dapat mengerjakan tugas yang akan diberikan,” ujarnya saat membuka Workshop Teknologi Tepat Guna, di Hotel Fugo Samarinda, Minggu (26/11/2023).

Para peserta yang baru dilatih diharapkan dapat dan mampu melakukan tugas saat ditempatkan pada proses yang telah ditentukan.

Kegiatan diikuti 20 peserta dengan rincian 2 peserta perwakilan dari setiap Posyantek Kabupaten /Kota. Workshop ini menghadirkan narasumber yakni Ketua Jurusan Suparno Ketua Jurusan yang mewakili Direktur Polnes Samarinda. (Aud/ Adv DPMPD Kaltim)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer