spot_img

Baru Jadi Perantau, Mahasiswa Baru Unikarta Tewas Terjebak Kebakaran di Loa Ipuh

Persepsinews.com, Tenggarong – Peristiwa kebakaran hebat yang terjadi di Gang Kita Jua, RT 73 Jalan Gunung Belah, Kelurahan Loa Ipuh, Kecamatan Tenggarong, Kamis (5/9/2024) dini hari, membawa duka mendalam bagi keluarga dan kerabat Davi Nur Hidayat.

Davi, mahasiswa baru Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fisipol) Universitas Kutai Kartanegara (Unikarta), menjadi salah satu korban meninggal dunia dalam kejadian tersebut.

Kebakaran yang menghanguskan sekitar 10 bangunan rumah bangsalan itu tidak hanya menelan korban jiwa, tetapi juga menyebabkan dua orang mengalami luka bakar serius, termasuk personel dari Disdamkarmatan Kukar yang berusaha memadamkan api. Total kerugian dari insiden ini diperkirakan mencapai Rp 1 miliar.

Davi, anak kedua dari lima bersaudara asal Kecamatan Muara Wis, baru saja memulai perjalanan akademiknya di Unikarta.

Menurut kerabat yang tidak ingin disebutkan namanya, Davi baru pindah ke Tenggarong pertengahan Agustus lalu untuk mengikuti kegiatan Perkenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB).

“Dia baru di Tenggarong. Setahu saya, dia baru pindah pertengahan Agustus,” ungkap kerabat korban.

Sosok Davi dikenal periang, murah senyum, dan aktif dalam kegiatan pramuka saat masih di sekolah.

Semangatnya dalam berorganisasi pun tak surut, meski baru memasuki dunia perkuliahan. Bahkan, sebelum tragedi terjadi, Davi sempat mengambil formulir untuk bergabung dalam kegiatan organisasi kemahasiswaan di kampusnya.

Tragedi ini meninggalkan luka mendalam bagi keluarga yang harus merelakan kepergian Davi di usia yang masih sangat muda.

Keluarga korban pun harus menghadapi kenyataan pahit, kehilangan Davi yang seharusnya bisa mengejar cita-citanya melalui pendidikan tinggi. Alih-alih menyaksikan Davi meraih impian, mereka kini berduka atas kepergiannya.

Hingga berita ini ditulis, penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwenang.

Berdasarkan informasi awal, api diduga berasal dari salah satu rumah kosong milik seorang warga yang telah meninggal dunia.

Meski demikian, pihak kepolisian dan tim penyelidik terus bekerja untuk memastikan sumber dan penyebab kebakaran. (Red)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer