spot_img

Bendungan Benanga Lempake Samarinda Jadi Sumber Air Bersih Untuk Irigasi Pertanian dan Air Baku Masyarakat

Persepsinews, Samarinda – Bendungan Benanga Lempake telah menjadi tonggak penting dalam pengelolaan sumber daya air di Samarinda. Dibangun sebagai sumber air bersih dan irigasi, bendungan ini telah memberikan manfaat yang signifikan bagi masyarakat sekitar.

Dengan kapasitas penyimpanan yang besar, bendungan ini mampu menyediakan pasokan air bersih yang stabil bagi penduduk khususnya masyarakat di Kecamatan Samarinda Utara. Hal ini sangat penting mengingat tantangan ketersediaan air bersih yang sering dihadapi oleh daerah perkotaan.

Tidak hanya itu, penggunaan air dari bendungan ini juga digunakan untuk keperluan irigasi bagi pertanian lokal di wilayah Betapus, Kelurahan Lempake. Hal ini telah meningkatkan produktivitas pertanian dan kesejahteraan petani di sekitar wilayah bendungan.

Bendungan Lempake merupakan bendungan yang multifungsi yang hingga kini manfaatnya sangat besar bagi masyarakat, seperti sebagai distribusi air baku untuk warga Kecamatan Samarinda Utara sekitar 1.400 kepala keluarga, yakni dengan debit pengambilan antara 150-170 liter/detik.

Fungsi lainnya adalah untuk kebutuhan irigasi dengan total seluas 714,56 ha, kemudian berfungsi mereduksi banjir pada lima kecamatan di Samarinda, antara lain Kecamatan Sungai Pinang, Samarinda Utara, Samarinda Ilir, dan Kecamatan Samarinda Kota.

Reduksi bisa dilakukan karena aliran dari lima anak Sungai Karang Mumus (SKM) ditangkap oleh bendung ini, yakni total daerah tangkapan air Bendung Lempake atau Waduk Benanga seluas 194,5 km per segi.

Selain manfaat langsung bagi masyarakat, pengelolaan bendungan Benanga Lempake juga memberikan kontribusi dalam pelestarian lingkungan dan pengendalian banjir. Dengan pengaturan yang tepat, bendungan ini dapat mengurangi risiko banjir di musim hujan dan mempertahankan kelestarian ekosistem sungai.

Pemerintah melalui, Unit Pelaksana Bendungan (UPB) Bendungan Lempake Balai Wilayah Sungai (BWS) Kalimantan IV akan terus melaksanakan program normalisasi Bendungan Benanga Lempake dengan mengeruk sedimentasi secara bertahap agar ketersediaan air bersih bisa terus terjaga.

“Untuk saat ini manfaat dari Bendungan ini sendiri selain untuk irigasi juga sebagai air baku masyarakat sekitar khususnya di wilayah Samarinda Utara,” tutur Teguh (17/5/2024).

“Untuk tahun ini kita akan kembali melakukan pengerukan sedimentasi di Bendungan ini,” lanjutnya.

Sementara itu, Manager Produksi Perumdam Tirta Kencana Samarinda Kaharuddin menuturkan, PDAM menjadikan Bendungan Benanga Lempake ini sebagai sumber air baku bagi masyarakat.

Kualitas air di Bendungan ini pun terus dijaga. Walaupun beberapa waktu terakhir ini akibat perubahan cuaca PH air mengalami penurunan di angka 6, namun langkah antisipasi telah dilakukan untuk menetralkan kembali kondisi air.

“Ya dalam beberapa waktu belakangan seminggu ini pH air sempat turun sekitar 6, tapi sudah bisa kita atasi dengan menggunakan bahan kimia yang cukup,” ungkap Kaharuddin. (Ozn)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer