spot_img

Dinkes Kaltim Pastikan Kesiapan Faskes di Embarkasi Balikpapan

Presepsinews, Samarinda – Memasuki musim haji tahun ini, Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur memastikan kesiapan fasilitas kesehatan untuk para Calon Jamaah Haji di Asrama Haji Embarkasi Balikpapan sudah sangat memadai untuk para jemaah yang akan berangkat.

Dalam upaya menjaga kesejahteraan dan keselamatan para jemaah, berbagai fasilitas medis telah disiapkan dengan baik bersama Pusat Kesehatan (Puskes) Haji Kementerian Kesehatan dan Balai Kekarantinaan Kesehatan Kelas I Balikpapan.

Kepala Dinkes Kaltim Dr. Jaya Mualimin menyebut, kesiapan faskes ini merupakan komitmen penuh pihaknya untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi para jemaah.

Fasilitas kesehatan di asrama ini dilengkapi dengan ruang perawatan medis, apotek, serta tim medis yang siaga 24 jam untuk menangani berbagai kondisi kesehatan yang mungkin timbul selama masa persiapan dan selama perjalanan haji. Selain itu, fasilitas tersebut juga dilengkapi dengan alat-alat medis modern untuk mendukung proses screening atau diagnosa dan perawatan.

Jaya menyebut, untuk tahun ini sebanyak 110 tenaga kesehatan disiapkan baik yang berada di asrama haji maupun nakes pendamping di tanah suci.

“Kita sudah siapkan semua bekerjasama dengan Pusat Kesehatan Haji Kementerian Kesehatan dan Balai Kekarantinaan Kesehatan Kelas I Balikpapan, untuk screening dan pemeriksaan kesehatan lainnya, jika ada penyakit bawaan, kita siapkan ada kurang lebih sekitar 110 tenaga kesehatan,” ungkap Jaya di Samarinda (10/5/2024).

Jaya menuturkan, dengan kesiapan fasilitas kesehatan yang memadai dan penerapan protokol kesehatan yang ketat, Asrama Haji Embarkasi Balikpapan siap memberikan para jemaah haji pelayanan kesehatan yang terbaik dan memberikan pengalaman haji yang aman dan nyaman bagi mereka.

Untuk tahun ini Kaltim akan memberangkatkan sekitar 5000 lebih CJH ke tanah Suci dari 4 provinsi seperti Kalimantan Timur, Sulawesi Tenggara, Gorontalo dan Sulawesi Selatan.

“Para jamaah diimbau untuk bisa menjaga kondisi kesehatannya dengan baik terutama yang memiliki penyakit komorbid, guna memaksimalkan ibadah haji,” imbuanya. (Ozn)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer