spot_img

Jokowi Buka MTQN Ke-30 di Kaltim, Masyarakat Didorong Cintai Al-Qur’an dan Tingkatkan Akhlak

Persepsinews.com, Samarinda – Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi membuka Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) Ke-30 di Kalimantan Timur (Kaltim), Minggu (8/9/2024) malam, yang berlangsung di Stadion Gelora Kadrie Oening, Samarinda.

Acara ini dihadiri oleh Menteri Agama RI, Panglima TNI, Kapolri, serta ribuan peserta dan tamu undangan dari 35 Kafilah se-Indonesia.

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan MTQN di Samarinda yang sebelumnya pernah menjadi tuan rumah 48 tahun lalu.

“Penyelenggaraan MTQN tahun ini jauh lebih baik, dengan banyak inovasi digital seperti aplikasi e-MTQ dan e-makro,” ujar Jokowi, menyoroti kemajuan teknologi yang turut diaplikasikan dalam acara ini.

Jokowi juga menekankan pentingnya nilai-nilai Al-Qur’an seperti kejujuran, keadilan, dan perdamaian yang harus diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

“Yang lebih penting lagi, bukan hanya pelaksanaan MTQN yang lebih baik, tetapi nilai-nilai Al-Qur’an semakin kokoh diterapkan dalam kehidupan kita,” sebutnya.

Presiden juga menyoroti perkembangan pesat dunia digital yang mempermudah akses informasi, namun di sisi lain menuntut masyarakat untuk lebih bijak dalam menyaring informasi.

“Media konvensional sudah terdesak, kini media sosial dan online mendominasi, dan setiap orang bisa menjadi Citizen Journalist. Oleh karena itu, penting bagi setiap individu untuk menjadi redaksi bagi dirinya sendiri, mampu menyaring mana berita yang benar dan tidak,” tambahnya.

Jokowi menekankan bahwa masyarakat membutuhkan pegangan moral yang kuat untuk menghadapi tantangan era digital, dan Al-Qur’an adalah salah satu solusi yang dapat membimbing umat dalam memilah informasi yang baik dan benar.

“Masyarakat butuh pegangan moral yang kuat yakni melalui agama. Melalui MTQ, kita tidak hanya menampilkan keindahan membaca Al-Qur’an, tetapi juga mengagungkan nilai-nilai luhur dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” jelasnya.

MTQN Ke-30 ini mengangkat tema “Mewujudkan Masyarakat Cinta Al-Qur’an untuk Bangsa yang Bermartabat di Bumi Nusantara”. Acara pembukaan ditandai dengan tabuhan beduk oleh Presiden Jokowi bersama perwakilan dari berbagai kafilah se-Indonesia. (Red)

Related Articles

Media Sosial

15,000FansLike
10,000FollowersFollow
5,000FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer