spot_img

Subandi Dorong Peningkatan Pendidikan yang Berkualitas dan Terjangkau

Persepsinews.com, Samarinda – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Samarinda, Subandi, menegaskan bahwa pendidikan yang mudah diakses dan terjangkau menjadi prioritas utama dalam agenda pembangunan kota.

Kesetaraan dalam pendidikan dianggap sebagai landasan dalam membangun masyarakat yang cerdas dan produktif. Subandi, yang berasal dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), menyatakan bahwa kebijakan pendidikan harus diarahkan untuk memastikan setiap individu, tanpa terkecuali, memiliki kesempatan yang sama dalam mengakses pendidikan berkualitas.

“Kami berkomitmen untuk mewujudkan akses pendidikan yang adil dan merata, sebagai fondasi kemajuan bangsa,” ujar Subandi dilansir dari terkiniku.com.

Ia menambahkan bahwa pendidikan tidak hanya harus berfokus pada aspek kualitatif, tetapi juga harus dibarengi dengan kebijakan yang memastikan transparansi dan pengelolaan dana pendidikan yang efektif.

Selain itu, Subandi menyoroti pentingnya pemerintah dalam menciptakan lingkungan yang kondusif bagi perkembangan pendidikan, termasuk penegakan hukum yang adil dan merata.

“Ini adalah syarat mutlak dalam menjamin terciptanya sistem pendidikan yang inklusif dan berkeadilan,” tegasnya. (Lis)

Related Articles

Media Sosial

15,000FansLike
10,000FollowersFollow
5,000FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer