spot_img

Kepala BPJPH : Masyarakat Diminta Aktif Cek Keamanan dan Kehalalan Produk

Persepsinews.com, Jakarta – Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) bersama Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) mengimbau masyarakat untuk aktif melaporkan produk pangan olahan yang dicurigai tidak aman atau tidak memenuhi standar kehalalan. Hal ini bertujuan untuk menjaga kualitas dan keamanan produk yang beredar di pasar serta memastikan perlindungan bagi konsumen.

Deputi Bidang Pengawasan Pangan Olahan BPOM, Elin Herlina, dalam konferensi pers yang digelar bersama BPJPH di Jakarta pada Senin (21/4/2025), menyatakan pentingnya peran serta masyarakat dalam pengawasan produk pangan olahan.

Elin meminta masyarakat untuk segera melapor apabila menemukan produk yang diduga tidak memenuhi ketentuan, baik dari segi kehalalan maupun aspek lainnya.

“Silakan disampaikan kepada kami melalui kanal pengaduan resmi BPOM jika ada dugaan produk yang tidak memenuhi ketentuan, baik terkait kehalalan ataupun lainnya,” ujarnya.

Elin juga mengingatkan masyarakat untuk selalu menerapkan kebiasaan Cek KLIK (cek kemasan, cek label, cek izin edar, dan cek kedaluwarsa) sebelum membeli atau mengonsumsi produk pangan dan obat-obatan.

Sementara itu, Kepala BPJPH, Ahmad Haikal Hasan, menambahkan bahwa masyarakat juga dapat melaporkan produk yang tidak aman dan tidak halal melalui laman resmi halal.go.id. Haikal juga mengungkapkan bahwa BPJPH akan meluncurkan layanan Berita Halal mulai 1 Mei 2025, yang akan memberikan informasi terkait produk halal di Indonesia, termasuk temuan-temuan baru mengenai produk yang mencurigakan.

“Melalui layanan Berita Halal, masyarakat akan mendapatkan informasi terkait produk halal yang sudah disertifikasi serta temuan-temuan baru tentang produk yang beredar di masyarakat,” tambah Haikal.

Kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat ini sangat penting untuk memastikan produk yang ada di pasaran terjamin aman dan halal.

“Kami berharap, dengan adanya kerjasama ini, produk yang beredar akan semakin terjamin kualitasnya,” tutup Haikal. (Red)

Related Articles

Media Sosial

15,000FansLike
10,000FollowersFollow
5,000FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer