spot_img

Bangkit di Kandang, Borneo FC Tumbangkan Persija Jakarta, Jaga Peluang Empat Besar

Persepsinews.com, Samarinda – Borneo FC Samarinda akhirnya kembali menunjukkan taringnya di kandang sendiri usai menumbangkan Persija Jakarta dalam laga bertajuk Derby Oranye yang digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu malam (4/5/2025).

Kemenangan tipis 1-0 itu menjadi penebusan sempurna setelah tiga laga kandang sebelumnya berakhir tanpa kemenangan.

Gol tunggal Borneo FC dicetak oleh M Sihran Amarullah pada menit ke-25. Gol tersebut menjadi satu-satunya pembeda dalam laga yang berjalan ketat dan penuh gengsi. Pelatih Borneo FC, Joaquin Gomez, menyebut penampilan anak asuhnya sebagai performa yang sempurna.

“Permainan yang luar biasa. Penampilan yang sempurna. Kami mendominasi pertandingan,” ujar pelatih asal Spanyol tersebut dalam konferensi pers usai laga.

Kemenangan ini juga memperpanjang tren positif Pesut Etam. Sebelumnya, mereka sukses mengalahkan Persita Tangerang di laga tandang. Dua kemenangan beruntun ini menjadi modal penting untuk menjaga asa finis di empat besar klasemen akhir Liga 1 2024/2025.

“Masih ada tiga pertandingan tersisa. Kami akan berjuang untuk itu. Energi, keringat, bahkan darah bila diperlukan. Kami akan berupaya untuk mewujudkan target tersebut,” tegas Gomez.

Finis di empat besar membuka peluang bagi Borneo FC untuk tampil di kompetisi internasional. Meski Gomez mengaku belum mengetahui secara pasti regulasi yang berlaku, ia menegaskan pentingnya fokus untuk mengamankan posisi tersebut terlebih dahulu.

Dengan tambahan tiga poin, Borneo FC kini mengoleksi 49 poin dan menempati peringkat kelima klasemen sementara. Mereka hanya terpaut tipis dari tim-tim di atasnya yang juga bersaing memperebutkan tiket ke babak Championship Series.

Kemenangan atas Persija menjadi suntikan kepercayaan diri penting bagi skuad Borneo FC jelang laga tandang selanjutnya melawan Madura United di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, pada Sabtu (10/5) mendatang. (Red)

Related Articles

Media Sosial

15,000FansLike
10,000FollowersFollow
5,000FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer