spot_img

Pengurus DBON Kaltim Sosialisasikan Program di Kutai Timur

Persepsinews.com, Sangatta – Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) Kalimantan Timur (Kaltim) terus mengukir jejak di berbagai daerah di wilayah dengan melakukan sosialisasi program olahraga. Kabupaten Kutai Timur (Kutim) menjadi tujuan ke-6 yang dikunjungi oleh tim DBON dalam rangka memberikan informasi tentang program olahraga yang diinisiasi oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) di Benua Etam.

Pada awal pekan lalu, tepatnya pada 7 Agustus lalu, lima pengurus DBON Kaltim tiba di Sangatta untuk mengadakan sesi sosialisasi di Ruang Meranti Kawasan Bukit Pelangi, Sangatta Utara.

Acara ini dipimpin oleh Wakil Kepala Pelaksana Sekretariat, Timur Lury Saksono, yang didampingi oleh Wakil Direktur Teknis, Sugeng Mochdar, serta beberapa anggota pengurus lainnya.

Sosialisasi ini juga dihadiri oleh Bupati Kutim, Ardiansyah Sulaiman, serta sejumlah stakeholder olahraga di kabupaten ini, termasuk pengurus KONI dan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), serta pengurus dari 14 cabang olahraga yang berada di bawah naungan DBON Kaltim.

Wakil Direktur Teknis, Sungeng Mochdar menjelaskan menjelaskan bahwa DBON memiliki tugas utama dalam mencetak atlet usia dini, meliputi kelompok usia 9-12 tahun, 13-15 tahun, dan 16-18 tahun.

Dalam sesi sosialisasi, Wakil Kepala Pelaksana Sekretariat, Timur Lury Saksono menjelaskan bahwa DBON Kaltim memiliki peran yang tidak tumpang tindih dengan organisasi olahraga lain, seperti KONI.

Program ini akan mencetak atlet muda yang nantinya, setelah mencapai tingkat senior dan elite, akan kembali ke cabang olahraga masing-masing yang berada di bawah naungan KONI.

“KONI di daerah bisa memanfaatkan dan memberdayakan atlet berprestasi untuk mengangkat nama daerah tidak hanya di tingkat nasional, tetapi juga internasional,” terang Timur. (Red/ Adv Dispora Kaltim)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer