spot_img

Maknai Hari Kemerdekaan, Ketua DPRD Samarinda Ajak Masyarakat Hormati Jasa Pahlawan

Persepsinews.com, Samarinda – Untuk memaknai Hari Kemerdekaan Indonesia ke-77, Ketua DPRD Samarinda Sugiyono mengajak masyarakat untuk menghormati jasa para pahlawan. Menurutnya, merayakan Hari Kemerdekaan merupakan tanda syukur kepada Tuhan yang telah memberikan anugerah kemerdekaan setelah sekian lama Negeri ini dalam kekuasan penjajahan.

“Tidak lupa bentuk perayaan ini sebagai tanda penghormatan kita selaku penerus bangsa kepada pahlawan yang telah terlibat dalam aksi memerdekakan negara tercinta ini,” ujar Sugiyono, dijumpai usai Upacara HUT RI ke-77 di Gelora Kadrie Oening Samarinda, Rabu (17/8/2022).

Dia juga mengaku HUT RI selalu disambut sangat meriah oleh masyarakat Indonesia setiap tahunnya. Selaku Ketua DPRD Samarinda, Sugiyono berpesan bahwa di era perkembangan teknologi saat ini, sangat mudah konten-konten bermuatan negatif tersebar bebas hingga dapat merusak kedamaian bangsa.

“Persatuan dan kesatuan kita harus tetap terjaga walau kita sudah memasuki era modern dan digital saat ini,” tuturnya.

Politisi Fraksi PDI Perjuangan mengajak seluruh masyarakat khususnya masyarakat Kota Samarinda agar tidak gegabah dalam menanggapi berita atau informasi yang tersebar di media sosial yang belum jelas kebenarannya.

“Generasi milenial saat ini harus bisa membentengi diri agar tidak mudah terprovokasi dengan konten yang berniat memecah belah bangsa ini,” tandasnya. (Red/Adv)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer