Persepsinews, Samarinda – Guna menurunkan angka pengangguran dan peningkatan tenaga kerja di Provinsi Kalimantan Timur, Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kaltim akan kembali menggelar Job Market Fair tahun 2023.
Kegiatan ini akan berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 12-14 Mei 2023 mendatang. JMF akan dipusatkan di pusat perbelanjaan Big Mall Samarinda Jalan Untung Suropati.
Kepala Bidang Pengembangan Disnakertrans Kaltim Muhammad Abduh mengatakan, sebanyak 80 perusahaan akan berkontribusi dalam gelaran event bursa kerja tersebut. Sekitar 500 hingga 600 lowongan pekerjaan bakal tersedia dalam Job Market Fair.
“Sampai dengan saat ini dari target kita seratus baru terisi 80 persen perusahaan, lowongan mencapai 500 sampai 600,” tutur Abduh Rabu (10/5/2023).
Abduh menuturkan, pelaksanaan JMF tahun ini sengaja dilangsungkan menjelang weekend pada jum’at hingga minggu mendatang. Hal itu dimaksudkan agar para pencari kerja bisa meluangkan waktunya guna memaksimalkan diri menyiapkan kelengkapan dokumen untuk melamar kerja di bursa kerja tersebut.
Ia memprediksi tahun ini, Job Market Fair Kaltim 2023 akan dipadati masyarakat. Lokasinya pun sangat strategis dimana terletak ditengah pusat perbelanjaan terbesar di samarinda. (Ozn / Adv Disnakertrans Kaltim)