spot_img

17 Atlet Kick Boxing Kaltim Berangkat Menuju BK PON di Bogor

Persepsinews.com, Samarinda – Cabang olahraga (cabor) kick boxing Kalimantan Timur (Kaltim) dilepas menuju babak kualifik Pekan Olahraga Nasional (PON) di Kantor Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kaltim.

Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Kick Boxing Indonesia (KBI) Kaltim Surpani Sulaiman menyampaikan rasa bangganya untuk semua atlet yang bisa mempertahankan semangatnya sehingga lolos dalam seleksi.

“Alhamdulillah kontingen Kaltim bisa tetap berkontribusi dalam memberikan atlet-alet untuk dikirim dalam rangka PON yang bakal berlangsung di Aceh nanti,” kata Suparni Sulaiman.

Suparni menuturkan bahwa salah satu syarat untuk mengenalkan daerah ini ke dunia adalah melalui olahraga. Oleh karena itu persiapan itu harus dilakukan. Ia juga menyampaikan rasa terima kasih khususnya untuk para atlet, pelatih dan manejemen kick boxing Kaltim.

“Karena sudah hampir 30 hari dikarantina di rumah, dengan hiruk pikuk yang luar biasa. Tapi ingat prestasi itu bukan hanya saja diukur dari seberap lama, seberapa kuat kalian, tapi dari prestasi yanh dilihat pada akhir dan berapa banyak medali yang sudah didapatkan,” bebernya.

Oleh karena itulah spirit yang dibawa dari Kaltim. Sebab memang Kaltim tidak pernah lepas dari peringkat 10 besar. Ini memang beban moril, namun memang apabila para atlet yakin bisa pulang membawakan medali maka orang lain juga bisa yakin akan ketenangan yang dimiliki.

“Saya mewakili KBI Kaltim menyampaikan rasa terima kasih sebesar-besarnya pada Ketua KONI Kaltim yang sudah mensupport dan mendukung luar biasa olahraga di Kaltim ini. Kalaupun ada kekurangan-kekurangan itu wajar, tapi insha Allah nanti kalau kita bisa berbuat lebih diparlemen maka kita akan support bagaimana agar anggaran KONI bisa jauh lebih besar,” terangnya. (Ai/ Adv Dispora Kaltim)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer