spot_img

Atlet Squash Kaltim Diajak Bersaing di Event Bertaraf Nasional

Persepsinews.com, Samarinda – Cabang olahraga (Cabor) Squash akan masuk dalam program Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 mendatang.

Oleh karena itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim telah mengambil langkah persiapan jauh hari untuk mematangkan kemampuan atlet yang dimiliki di cabang olahraga tersebut.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim), Agus Hari Kesuma, mengungkapkan bahwa event besar ini diharapkan dapat menjadi ajang prestasi bagi atlet Squash Kaltim untuk mengasah kemampuan dan persiapan menghadapi kompetisi tingkat nasional.

“Dispora Kaltim berkomitmen untuk terus mendukung perkembangan atlet dan olahraga di daerah, sehingga dapat meraih prestasi gemilang dalam event-event olahraga nasional yang akan datang,” terangnya.

Sebagai informasi, Squash merupakan olahraga raket yang dimainkan oleh dua orang dalam sebuah ruangan tertutup.

Para pemain berusaha memukulkan bola squash ke sisi ruangan yang menghadap lawan untuk meraih poin. (Red/ Adv Dispora Kaltim)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer