spot_img

Komisi III DPRD Samarinda Minta Pemkot Tuntaskan Perbaikan Drainase Hingga 2024

Persepsinews, Samarinda – Ketua Komisi III DPRD Samarinda, Angkasa Jaya menekankan pentingnya perbaikan drainase di seluruh wilayah Kota Tepian. Menurutnya, perbaikan drainase itu akan mampu memperbaiki tata kota serta penanganan banjir.

Untuk itu, orientasi pembangunan Samarinda perlu menyasar sungai-sungai dan parit-parit yang tersebar di Samarinda.

Angkasa Jaya terus mendorong pemerintah agar fokus pada perbaikan drainase. Dorongan juga dilakukan pada saat dirinya reses mau pun menerima aspirasi.

Angkasa Jaya menyatakan bahwa dirinya akan cenderung menolak usulan pembangunan infrastruktur dan berfokus pada drainase.

Hingga saat ini, dirinya tetap memegang komitmen tersebut demi perubahan Samarinda yang lebih baik.

Menurutnya apa yang dilakukan pemkot Samarinda terkait perbaikan drainase sudah cukup baik walaupun belum dikatakan tuntas.

“Sekarang perbaikan udah ada, artinya berkuranglah, kami apresiasi juga pemerintah bekerja cukup baik walau belum tuntas, mudah-mudahan 2024 nanti bisa selesai,” tutur Jaya di Kantornya Senin (13/3/2023).

Angkasa Jaya mencontohkan perbaikan drainase itu bisa berkaitan dengan normalisasi sungai-sungai atau kanal-kanal.

Jaya berharap, pemerintah tidak hanya fokus membangun drainase baru untuk Samarinda dn melupakan drainase lama. Drainase lama pun perlu di perbaiki melihat sedimentasi yang terjadi menjadikan berkurangnya wilayah resapan air. (Ozn/ Adv DPRD Samarinda)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer