Persepsinews.com, Samarinda – Para atlet Kalimantan Timur (Kaltim) kini memiliki dorongan ekstra dalam persiapan menghadapi kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (Pra PON) 2023. Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kaltim telah menjanjikan bonus bagi atlet yang berhasil meraih posisi medali.
Ketua KONI Kaltim, Rusdiansyah Aras, mengungkapkan bahwa atlet yang mampu merebut medali emas akan mendapatkan bonus sebesar Rp 15 juta.
Sementara itu, medali perak akan dihargai dengan Rp 7,5 juta, dan perunggu akan diberi bonus sebesar Rp 5 juta. Langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya KONI Kaltim dalam mempertahankan program prestasi emas yang menjadi tujuan utama dalam persaingan di PON.
“Kami berharap kabar baik ini akan memotivasi para atlet untuk memberikan yang terbaik di pra-PON,” ujar Rusdiansyah Aras.
Rusdiansyah menegaskan bahwa bonus ini hanyalah salah satu dari berbagai upaya yang dilakukan untuk memastikan pencapaian maksimal Kaltim dalam pra-PON dan PON 2024 mendatang.
Selain itu, KONI Kaltim juga sedang menggodok rencana untuk sentralisasi atau pemusatan latihan daerah menuju PON, yang direncanakan akan dimulai enam bulan sebelum ajang PON.
“Semua rencana ini diharapkan dapat membantu Kaltim meraih hasil terbaik pada PON 2024,” harapnya. (Red/ Adv Dispora Kaltim)