Persepsinews, Samarinda – Kontingen Kalimantan Timur (Kaltim) berhasil meraih juara 3 pada Pekan Olahraga Tradisional Tingkat Nasional (POTRADNAS) ke- IX yang berlangsung di Kuningan Jawa Barat.
Dalam event ini, Kaltim turun di sebanyak 5 Cabang Olahraga (Cabor) yang di pertandingkan dan sukses mendapatkan 1 emas dari sumpitan dan 1 perunggu dari enggrang putra.
Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim Agus Hari Kesuma usai ditemui di Kantor Gubernur Kalimantan Timur Jum’at (16/6/2023).
“Ya jadi alhamdulillah kita masuk di 3 besar dengan toregan 1 emas 1 perak karna cabor yang dipertandingkan itu hanya 5,” tutur Agus.
Event ini diikuti sebanyak 26 Kota dan Provinsi yang mengikuti perhelatan tersebut dan Kota surabaya berhasil keluar sebagai juara umum dengan torehan 1 emas dari terompah oanjang putra dan 2 perak dari enggrang serta sumpitan.
Perhelatan tersebut telah berlangsung selama 12 sampai dengan 15 juni lalu dengan misi “Penyelamatan budaya Indonesia dari pengaruh budaya asing efel dari era digitasasidigitasasi”. (Ozn/ Adv Dispora Kaltim)