spot_img

Markaca Dorong Perbaikan Longsor Jalan Sultan Sulaiman Samarinda-Kukar Dikerjakan Secepatnya

Persepsinews.com, Samarinda – Masih belum ada tindakan perbaikan terhadap jalan longsor di Jalan Sultan Sulaiman (Pelita IV) di Kecamatan Sambutan, yang merupakan jalan penghubung penting antara wilayah Kecamatan Sambutan Samarinda dan Kecamatan Anggana Kutai Kartanegara (Kukar) di Provinsi Kaltim.

Akibatnya, aktivitas warga di beberapa kelurahan dan kecamatan terganggu. Meskipun Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, dan Perumahan Rakyat (DPUPR-Pera) Kaltim telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 13,7 miliar untuk pembangunan dinding penahan tanah.

Namun hingga pertengahan Februari 2023 belum terlihat adanya upaya perbaikan yang dilakukan.

Menurut Markaca selaku Anggota Komisi III DPRD Samarinda, longsor di jalan utama di Kecamatan Sambutan Samarinda mengalami mengganggu aktivitas warga.

“Jika tidak segera diperbaiki, akan menyulitkan mereka dalam mobilitas,” tuturnya.

Markaca juga menyatakan bahwa perbaikan jalan tersebut memerlukan biaya besar, namun harus dilakukan secepatnya untuk mencegah terjadinya longsor lagi dan menghindari korban jiwa.

“Perbaikan jalan tersebut harus dilakukan dengan konsep matang, misalnya dengan melakukan penurapan, karena ada masyarakat yang tinggal di sekitar jalan tersebut dan dapat terancam jika terjadi longsor lagi,” pungkasnya. (Red/ Adv DPRD Samarinda)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer