spot_img

Pemilihan Duta Pelajar Sadar Hukum Tingkat Kukar Berhasil Terlaksana, Pemenangnya Bakal Beradu di Provinsi

Persepsinews.com, Samarinda – Pemilihan Duta Pelajar Sadar Hukum Kaltim terlaksana karena adanya kerja sama antara Disdikbud Kaltim dengan Kejati Kaltim. Kali ini, pemilihan tersebut sukses terselenggara di Kutai Kartanegara (Kukar) pada 12 Juli 2022.

Mewakili Kajati Kaltim, Deden Riki Hayatul Firman, Asisten Bidang Intelijen Kejati Kaltim, Muhammad Sumartono membuka kegiatan tersebut. Kajari Kukar, Kasimin dan Kepala Disdikbud Kaltim, Anwar Sanusi turut mendampingi yang diwakilkan oleh Sekretaris Disdikbud Kaltim, Sofia Rahmi.

Sofia menjelaskan, bagi juara 1, 2, dan 3 Duta Pelajar Sadar Hukum di tingkat provinsi akan mendapat beasiswa untuk kuliah.

“Nanti ketika sudah berhasil peringkat 1,2,3 provinsi, maka bisa melanjutkan kuliah dan akan kami biayai gratis sampai seelsai,” bebernya.

Bahkan siswa terkait tak perlu mengikuti seleksi lagi asalkan memang sedari awal memilih jurusan hukum. Hal tersebut juga udulan dari Kejati Kaltim. Khususnya bagi pemenang yang tak mampu mendapatkan beasiswa untuk lanjut kuliah.

“Kalau anak-anak duta pelajar ini juara 1,2,3. Asal mengambil hukum tidak usah seleksi otomatis langsung mendapat beasiswa,” lanjutnya.

Sementara itu, Asisten Bidang Intelijen Kejati Kaltim, Muhammad Sumartono menambahkan, sadar hukum harus disampaikan sejak dini. Tujuannya agar para pelajar terhindar dari bahaya narkoba dan tindak kriminal lainnya.

“Tujuan utamanya adalah para siswa-siswi ini kedepannya sudah mengerti akan hukum. Mengenal sejak dini tentang hukum dan mengetahui mana perbuatan yang melanggar tentang hukum,” ungkap Sumartono.

Pihaknya berharap, kegiatan ini mampu menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang memiliki pengetahuan tentang hukum. Serta bisa mengimplementasikan ke lingkungan sekolah, masyarakat dan keluarga.

“Kami berharap para duta pelajar ini bisa mengimplementasikan dan menyebarluaskan pengetahuan mengenai hukum dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga pelajar maupun masyarakat bisa mengenali hukumnya untuk menjauhi hukumannya,” bebernya.

Adapun untuk 3 perwakilan yang mendapat posisi teratas nantinya juga akan di bantu dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Kukar. Agar bisa mempersiapkan diri dalam ajang yang sama atau grand final bersama perwakilan dari kabupaten/kota lain di Kaltim. Rencananya terlaksana di Samarinda atau Balikpapan pada akhir Oktober atau awal November nanti. Sembari melihat perkembangan kondisi pandemi yang masih ada sampai sekarang.

“Di tingkat provinsi nanti, peringkat 1,2 dan 3 akan berkesempatan mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan pendidikan di universitas. Namun dengan universitas yang sudah terakreditasi A dan juga jalurnya di bidang hukum. Selain itu juga akan mendapatkan piagam penghargaan, piala serta uang pembinaan,” tutupnya. (Gia/Adv)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer