Persepsinews.com, Balikpapan – Persatuan Golf Indonesia (PGI) Kota Balikpapan telah sukses menggelar Musyawarah Kota (Muskot) digelar di Hotel Platinum beberapa waktu lalu.
Dua nama calon diusung, yaitu Yanny Kojongian dan Iwa Kustiwa. Pemilihan dilakukan secara tertutup, dan Yanny berhasil meraih suara mayoritas, mengungguli Iwa. Dengan kemenangan ini, Yanny menggantikan Kamaruddin Ibrahim, yang menjabat sebagai ketua PGI Balikpapan periode 2018-2023.
Setelah proses Muskot selesai, Yanny menyatakan kesiapannya untuk memimpin PGI Balikpapan dan mewujudkan visi yang telah diusung.
Ketua PGI Balikpapan periode 2019-2023, Kamarudin Ibrahim, mengharapkan bahwa kepemimpinan baru di PGI Balikpapan akan membawa perubahan yang lebih baik.
Dia berharap organisasi ini mampu mencetak atlet golf berprestasi yang mampu bersaing di tingkat Kaltim, nasional, dan bahkan internasional.
“Mencetak atlet golf baru menjadi hal yang sangat penting bagi kepengurusan PGI periode 2023-2027, sesuai dengan tema musyawarah kali ini,” ungkapnya.
Salah satu poin utama dalam program kerja Yanny adalah pembinaan dan pelatihan bagi atlet golf Balikpapan. Ia juga berkomitmen dalam rekrutmen, pembinaan, dan kaderisasi bakat-bakat muda sebagai regenerasi atlet.
Rencananya, PGI Balikpapan akan menyelenggarakan even atau turnamen rutin sebagai wadah pembinaan dan untuk melihat perkembangan kompetensi pemain senior dan junior. (Red/ Adv Dispora Kaltim)