spot_img

Terapkan Pendidikan Vokasi Demi Wujudkan Peningkatan Kompetensi Siswa dan Guru

Persepsinews, Samarinda – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kaltim Muhammad Kurniawan mengatakan, saat ini di Kalimantan Timur memiliki sekitar kurang lebih 120.000 siswa.

Dari jumlah tersebut, baik siswa maupun guru sudah banyak yang dibekali peningkatan kompetensi guna peningkatan SDM.

Bahkan, Disdik telah membuat program pendidikan berbasis vokasi agar siswa lulusan khususnya SMK bisa memiliki potensi daya saing untuk masuk ke dunia kerja.

“Saya di tahun 2022 kalau tidak salah siswa saya 120.000 orang kita ciptakan SDM baik siswa maupun gurunya yang kompeten khususnya yang SMK kita sudah buat program vokasi sehingga nanti ada potensi agar membuka usaha,” tutur Kurniawan di Samarinda Selasa (6/3/2023).

Pendidikan vokasi dinilai sebagai pendidikan yang sangat diperlukan sekarang untuk menjawab kebutuhan pasar, sekaligus untuk menghadapi era kompetisi seperti saat ini.

Pendidikan vokasi merupakan penggabungan antara teori dan praktik secara seimbang dengan orientasi pada kesiapan kerja lulusannya. Kurikulum dalam pendidikan vokasi terkonsentrasi pada sistem pembelajaran keahlian (apprenticeship of learning) pada kejuruan-kejuruan khusus (specific trades).

Melalui pendidikan vokasi ini, Kurniawan berharap siswa lulusan SMK akan lebih mudah mendapat pekerjaan dengan kompetensi yang dimiliki dan mampu mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.

“Kita berharap pertumbuhan ekonomi kita sudah naik,” harapnya. (Ozn / Adv Disdikbud Kaltim)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer