Persepsinews.com, Samarinda – Menyambut perayaan Natal dan tahun baru 2023, Ketua DPRD Kaltim, H. Hasanuddin Mas’ud, Pangdam VI/Mlw, Mayjen TNI Tri Budi Utomo, Kapolda Kaltim, Irjen Pol Imam Sugiarto, Ka Binda Kaltim, Brigjen TNI Hardani Lukitanta, Kepala Pengadilan Tinggi Kaltim, Nyoman Gede Wirya dan Danrem 091/ASN, Brigjen TNI Dendi Suryadi S.H, M.H, melakukan pengecekan di sejumlah gereja dan pos pengamanan yang ada di Samarinda, Sabtu (24/12/2022) malam.
Didampingi penjabat Kodam VI/Mlw, Polda Kaltim dan Korem 091/ASN, kegiatan pengecekan yang dilakukan ini bertujuan untuk memastikan seluruh proses ibadah umat Kristiani di Samarinda dapat berjalan dengan baik, aman, nyaman, tenang dan hikmat.
Danrem 091/ASN, Brigjen TNI Dendi Suryadi S.H, M.H, menyampaikan, “Kita melakukan kunjungan malam hari ini ke Gereja Katedral St. Maria Penolong Abadi Jln. Jend Sudirman, Kel. Bugis, Kec. Samarinda Kota, ingin memastikan bahwa seluruh proses peribadatan baik yang dilaksanakan pada hari ini dan besok semuanya bisa berjalan dengan baik, aman, nyaman, tenang dan hikmat”.
Ia juga memastikan bahwa seluruh proses bisa berjalan dengan baik, sehingga harmoni diantara kehidupan masyarakat ini bisa terjaga bersama-sama.
“Saya rasa kita semua tentu ingin hidup dalam suasana yang aman, damai, nyaman, penuh ketenangan dan tentu kebahagiaan bersama,”tambahnya.
Rombongan Forkopimda Kaltim kunjungi Pos Pelayanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 depan Lamin Etam Polresta Samarinda, Jln. Gajah Mada Kel. Bugis Kec. Samarinda Kota, dilanjutkan melaksanakan pengecekan pos – pos pengamanan malam natal jajaran Polda Kaltim melalui sarana Vicon.
Dalam viconnya Danrem 091/ASN menyapa wilayah Kutai Barat dan menanyakan tentang perkembangan situasi banjir diwilayah Kodim 0912/Kbr.
Vicon selesai Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Tri Budi Utomo dan Kapolda Kaltim Irjen Pol Imam Sugiarto beserta jajaran Forkopimda Kaltim menyerahkan bingkisan kepada Personel TNI – POLRI beserta Instansi terkait yang bertugas di Pos Pelayanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 Lamin Etam. (Red)