Persepsinews.com, Samarinda – Hingga kini penyelesaian masalah pembangunan flyover (FO) atau Jalan Layang Muara Rapak Balikpapan terus diupayakan Pemprov Kaltim ke Pusat.
Pasalnya, jalan yang dibangun ini adalah jalan nasional. Dan, tentu menjadi perhatian khusus Pemerintah Pusat.
Bahkan, jauh sebelumnya, Gubernur Kaltim Isran Noor mengatakan Pemprov akan segera berkoordinasi dengan Pemerintah Pusat dalam hal ini Kementerian PUPR.
Tak sampai disitu, untuk merealisasikan Pembangunan Flyover Muara Rapak. Tahun ini akan dianggarkan dalam APBD Kota Balikpapan, Provinsi Kaltim dan APBN.
Dijumpai, Ketua Komisi III DPRD Kaltim Hasanuddin Mas’ud mengatakan sampai saat ini pihaknya belum menerima laporan kelanjutan terkait wacana Pembangunan Flyover tersebut.
“Kan ini menyangkut masalah pendanaan. Itu kan jalan nasional, dari Pemerintah Provinsi dan Daerahnya tidak ada, karena kondisi Covid-19,” terangnya, Selasa (8/2/2022).
Bukan itu, kata dia, pihaknya juga belum lama ini menerima laporan. Bahwasanya dari tinjauan Kementerian PUPR, mereka mempermasalahkan soal estetika dari rencana pembangunan Flyover itu.
“Dibangunannya flyover itu ternyata tidak menunjang estetika. Hanya untuk melandaikan jalan, tapi ini masih simpang siur. Jadi kita tunggu saja lah,” ungkapnya sembari berlalu. (Red)