spot_img

Pertalite Bakal Dibatasi, Pertamax Akan Jadi BBM Subsidi

Persepsinews.com, Jakarta – Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) tengah mengusahakan langkah untuk mendorong transisi menuju bahan bakar yang lebih ramah lingkungan.

Dalam upaya ini, pihak Kementerian sedang mempertimbangkan pemberian subsidi untuk bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax dengan Research Octane Number (RON) 92.

Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM, Dadan Kusdiana, dalam pernyataannya mengungkapkan bahwa pihaknya sedang mengkaji rencana untuk memberikan subsidi pada BBM jenis Pertamax.

Selama ini, subsidi BBM hanya diberikan pada varian dengan RON 90 atau Pertalite.

“Kami sedang membahas kemungkinan pemberian subsidi untuk Pertamax,” ujar Dadan.

Selain membahas pemberian subsidi untuk BBM jenis Pertamax, Kementerian ESDM juga tengah mengkaji opsi untuk menghentikan subsidi pada BBM Pertalite.

Dana subsidi yang terkumpul dari Pertalite nantinya dapat dialokasikan untuk mendukung subsidi BBM beroktan lebih tinggi.

“Kami sedang melakukan pembahasan internal untuk melihat kemungkinan penghapusan subsidi Pertalite dan pengalihan dana subsidi ke BBM dengan RON lebih tinggi,” tambah Dadan. (Red)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer