spot_img

Soal Smelter Nikel di Kukar, Disnakertrans Kaltim Harap Perusahaan Utamakan Tenaga Kerja Lokal

Persepsinews, Samarinda – Rencana pembangunan Smelter Nikel di daerah Pendingin, Sanga-Sanga, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur sudah masuk dalam tahap konstruksi.

Menurut Kepala Bidang Hubungan Industrial Disnakertrans Kaltim Aris Munandar, pembangunan smelter nikel di Kukar ini akan mampu menyerap banyak tenaga kerja. Ia berharap, potensi serapan tersebut bisa mengutamakan tenaga kerja lokal.

“Nah itu bakal banyak menyerap tenaga kerja, kami harapkan tenaga kerja lokal juga banyak terserap disitu,” harap Aris Rabu (22/3/2023).

Sebelumnya, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kaltim, Puguh Harjanto menyampaikan pihak investor telah menyuntikkan modal sebesar Rp 30 Triliun untuk rencana pembangunan smelter tersebut.

Pembangunan Smelter Nikel di Kaltim, diyakini Puguh akan memiliki keuntungan dari segi taraf insentif. Sehingga dianggap bisa menekan biaya produksi yang harus dikeluarkan pihak perusahaan.

Sementara proses pengolahannya, akan memanfaatkan energi sisa dari PLN, dari smelter yang ada hanya akan mengurus produksi nikel.

Smelter nikel di wilayah Sanga-Sanga, Kukar nantinya akan memanfaatkan bahan baku yang diperoleh dari Pulau Sulawesi. (Ozn/ Adv Disnakertrans Kaltim)

Related Articles

Media Sosial

2,900FansLike
2,010FollowersFollow
1,500FollowersFollow
- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

Berita Populer